Jumat, 06 Agustus 2010

TEKNOLOGI AKHIR ZAMAN DAN CYBER GENERATION














Kita sekarang hidup di jaman digital, semua data dikirim secara wireless melalui gelombang elektromagnetik, medianya adalah internet atau cukup dengan ponsel. Teknologi informasi memanjakan manusia jaman ini untuk berkomunikasi dengan mudah dan cepat.

Jaman dulu seseorang perlu mengirim utusan berkuda selama berhari-hari bahkan berbulan-bulan untuk menyampaikan pesan dalam sepucuk surat kepada orang lain di negeri seberang. Kini hanya dengan menggerakkan jari, jangankan tulisan, rekaman video pun bisa sampai kepada seseorang di benua lain dalam hitungan detik.

Jaman dahulu, orang hanya makan nasi atau roti dan lauk pauk. Manusia sekarang setiap hari harus makan pulsa dan koneksi internet yang sudah menjadi kebutuhan yang hampir pokok.

Rasulullah pernah bersabda, akan tiba suatu zaman dimana fitnah pada aman itu sungguh dahsyat..., Banyak aib orang terkuak akibat teknologi ini dipakai oleh orang yang punya maksud jahat. Sebagian menguak aib orang lain, sebagian lain menzalimi diri sendiri.

Media menyebut generasi sekarang dengan C-Generation, C yang artinya CyberCommunity. Generasi yang doyan berkomunitas. Friendster, Facebook, Hi-5, tagged etc.. semua adalah tempat ngumpul maya mulai dari anak SD sampe dewasa.

Positifnya, kita bisa ketemu dan komunikasi dengan temen lama meskipun hanya lewat chat dan gambar, saling bertanya kabar, dan mempererat tali silaturahmi. Namun beda individu sudah tentu beda motivasi, untuk yang sudah tidak lajang lagi, situs ini rawan perselingkuhan. Meskipun dalam situs tercantum status single atau married, tapi karena tidak adanya verifikasi yang kuat, statusnya bisa dimanipulasi sesuai kepentingan usernya. bahkan user tetentu meniatkannya untuk "jualan".

Media massa memiliki efek yang bagus bila dimanfaatkan untuk kebaikan. Media interaktif seperti internet dan mobile lebih mudah disalahgunakan, terms and conditons dari situs penyedia kebanyakan tidak digubris dan content-content yang berasal dari user sering tidak terkontrol. Mereka dengan bebas memasukkan tulisan, gambar hingga video apa saja ke dalam situs penampung content seperti blogger, youtube, metacafe dll.

What we can do is not so much.. be a positive user.. lets start it from us, lets start from our family..



Tidak ada komentar: